3 Alasan Karakter Ji Hyun Woo di “Young Lady and Gentleman” Menarik Perhatian

nonton streaming download drakorindo ji hyun woo young lady and gentleman sub indo viu

 

 

Karakter Ji Hyun Woo dalam drakor Young Lady and Gentleman memberikan kesan yang membekas serta mampu mencuri perhatian para penontonnya. Hal ini tentunya terjadi bukan tanpa alasan, kemampuan akting yang dimiliki olehnya bahkan mampu membuat para penonton ikut merasakan emosi yang sama.

 

Drama ini menceritakan tentang romansa yang terjadi di antara laki-laki kaya dengan perempuan miskin. Keduanya berusaha untuk menemukan kebahagiaan mereka masing-masing dengan tetap bertanggung jawab atas apa yang dipilih. Memiliki berbagai macam karakter, drama ini menangani konflik yang muncul karena perbedaan usia dalam sebuah hubungan, serta beberapa konflik lainnya seperti cinta, pengkhianatan, keserakahan, dan kecemburuan.

 

Ji Hyun Woo sendiri berperan sebagai Lee Young Kook yang merupakan duda dengan tiga orang anak, sedangkan Lee Se Hee berperan sebagai Park Dan Dan yang menjadi guru tutor untuk anak-anak Lee Young Kook.

 

 

3 Alasan Karakter Ji Hyun Woo Mencuri Perhatian Para Penggemar

 

Berikut adalah tiga alasan mengapa pemirsa tertarik dengan karakter Ji Hyun Woo selama nonton drama Korea Young Lady and Gentleman:

 

1. Mengalami emosi yang meningkat setelah mendapatkan kembali ingatannya

 

Saat Lee Young Kook mulai mendapatkan kembali ingatannya, ia menyadari bahwa Ho Sa Ra (Park Ha Na) telah berbohong tentang kehamilan anaknya dan membuatnya menjadi sangat marah. Lee Young Kook sendiri memiliki karakter yang tenang dan lemah lembut, tetapi luapan emosi kemarahannya mampu mengejutkan para penonton. Terlebih lagi pada saat ia secara tiba-tiba meninju dinding sambil berteriak dengan marag

 

 

2. Air matanya yang tidak ada habisnya di sepanjang drama

 

Lee Young Kook mengusir secara paksa Park Dan Dan agar keluar dari kehidupannya dan memutuskan hubungan dengannya. Meskipun ia mencintai Park Dan Dan, Lee Young Kook terus merasa bersalah dan mencoba bertanggung jawab atas kehamilan Jo Sa Ra.

 

Penonton bahkan merasa sangat kasihan dengan Lee Young Kook yang harus menahan emosinya. Tak lupa juga dengan dukungan semangat untuk Lee Young Kook pada saat masa lalunya secara perlahan kembali.

 

 

3. Rasa cinta dan tanggung jawabnya terhadap anak-anak

 

Setelah sang istri meninggal, Lee Young Kook mulai membesarkan ketiga anaknya sendirian. Ia harus bisa mempertahankan posisinya sebagai ketua perusahaan selagi mengurus anak-anaknya. Lee Young Kook menjadi sosok ayah yang penuh dengan kasih sayang bahkan pada saat keadaan mereka sedang sulit. Bahkan penonton ikut tersentuh dengan Lee Young Kook yang bahkan tidak menyangkal anak yang ada di dalam perut Jo Sa Ra.

 

 

nonton streaming download drakorindo young lady and gentleman sub indo viu

 

 

Karakter yang ada di dalam drama “Young Lady and Gentleman” ini memang sangatlah beragam sehingga mampu membuat drama ini meraih rating yang tinggi.

 

 

Nonton Streaming / Download Young Lady and Gentleman Sub Indo di Viu

 

Drama Korea romantis Young Lady and Gentleman saat ini sudah bisa kamu saksikan seluruh episodenya dengan sub Indo. Jangan lewatkan untuk nonton streaming atau download Young Lady and Gentleman sub Indo di Viu sekarang!

 

Aktifkan juga Viu Premium agar bisa bebas nonton anime sub Indo, film terpopuler, serta drama Korea dan Asia terbaru sepuasnya, tanpa jeda iklan.

 

Pastikan kamu juga sudah download aplikasi Viu di smartphone agar bisa nonton koleksi drakorindo terlengkap, variety show Korea, dan nonton film online dari mana saja, kapan saja.

 

 

Yuk nonton Young Lady and Gentleman sub Indo sekarang!

 

Nonton Sekarang

By |2022-03-17T18:56:42+07:00March 18th, 2022|News|0 Comments

About the Author:

Nisrina Salma is a VIU writer who addicted to K-Pop and K-Drama. She's a NCTzen who likes to watch all genres drama or Korean movies, except horror because she is easily startled. Twinkling Watermelon, Taxi Driver, My Perfect Stranger, Weightlifting Fairy Kim Bok Joo, and School 2015 is her all-time favorite dramas!

Leave A Comment