Nama Gong Hyo-jin pasti sudah tidak asing lagi bagi penggemar K-drama. Ia sudah wara wiri di layar kaca lebih dari 20 tahun. Kepiawaiannya beradu akting dan kehebatannya membangun chemistry dengan aktor yang menjadi lawan mainnya juga menjadi daya tarik dari aktris yang menghabiskan masa remajanya di negeri kangguru, Australia.
Debut aktingnya dimulai saat ia menjadi pemeran pendukung di film Memento Mori pada usia 19 tahun. Lalu, namanya makin dikenal saat ia beradu akting dengan aktor Rain di drama Sangdo! Let’s Go To School tahun 2003. Dan, lewat drama Korea ini, Gong Hyo-jin meraih 3 penghargaan untuk kategori Excellence Award (Actress), Netizen Award dan Best Couple Award di ajang KBS Drama Awards ke-17. Total sudah lebih dari 40 penghargaan yang ia raih selama kariernya.
Salah satu drama yang ikut melambungkan namanya adalah Don’t Dare to Dream atau Jealousy Incarnate. Berikut ini adalah 4 drakor lain yang ia bintangi:
1. The Master’s Sun (2013)
Drama yang memadukan genre komedi, horor, dan romantis ini berhasil menduduki rating yang tinggi saat periode penayangannya, yaitu Agustus hingga Oktober 2013. Walau belum meraih penghargaan lewat drama ini, Hyo-jin berhasil masuk menjadi nominasi untuk kategori Top Excellence Award, Actress di ajang Korea Drama Awards ke-6 dan APAN Star Awards ke-2, serta nominasi untuk kategori Top Excellence Award, Actress in Miniseries di ajang SBS Drama Awards di tahun 2013. Dalam drama ini Hyo-jin berperan sebagai Tae Gong-shil, beradu akting dengan aktor So Ji-sub (Joo Joong-won) dan Seo In-guk (Kang Woo) serta aktris Kim Yoo-ri (Tae Yi-ryung).
Drakor ini berkisah tentang sosok Tae Gong-shil, yang bekerja sebagai petugas kebersihan di sebuah mal besar bernama Kingdom. Kingdom merupakan anak perusahaan Kingdom Group yang dipimpin oleh Joo Joong-won. Selain mal, Kingdom Group memiliki anak perusahaan berupa hotel. Gong-shil digambarkan sebagai sosok yang memiliki kemampuan spesial, yaitu dapat melihat hantu. Karena hantu yang menghampirinya selalu minta bantuan, dia pun merasa kelelahan.
Sementara sosok Joong-won digambarkan sebagai pemimpin egois, angkuh, ambisius, dan hanya mementingkan uang. Sejak bertemu Joong-won, hidup Gong-shil pun berubah. Dia memiliki tempat persembunyian dari hantu karena hantu-hantu itu akan hilang jika menyentuh Jоong-won. Dari sinilah hubungan mereka semakin dekat.
2. It’s Alright, This Is Love / It’s Ok, That’ Love (2014)
Drama yang mengisahkan penderita gangguan mental akibat trauma masa lalu ini, mendapat banyak pujian karena dianggap sukses menggambarkan cerita tentang penderita gangguan mental dalam perspektif yang positif, jujur, dan empati. Karena itu, drama ini mendapat penghargaan dari Asosiasi Schizophrenia Korea Selatan. Selain itu, aktris Gong Hyo-jin yang terlibat sebagai pemeran utama, Ji Hae-soo, juga berhasil meraih beberapa penghargaan antara lain Top Excellence Award, Actress in a Drama, di ajang Korea Culture and Entertainment Awards ke-22 serta Top Excellence Award, Actress in a Miniseries dan Best Couple Award (bersama Jo In-sung), di ajang SBS Drama Awards tahun 2014.
Dikisahkan, sosok Jang Jae-yeol, yang diperankan oleh Jo In-sung, berprofesi sebagai penulis dan pembawa acara radio terkenal. Jae-yeol menderita gangguan OCD (obsessive compulsive disorder) dan ia juga harus berjuang melawan skizofrenia. Gangguan mental ini disebabkan oleh trauma semasa kecil. Sedangkan sosok Ji Hae-soo diceritakan sebagai seorang psikiater yang menderita gangguan kecemasan sekaligus perasaan sentimen terhadap hubungan percintaan. Hal ini disebabkan karena ia menyaksikan perselingkuhan sang ibu saat ia masih anak-anak. Mereka bertemu dan berusaha menghadapi luka yang sama.
3. The Producers (2015)
Selain Hyo-jin (Tak Ye-jin), drama yang tayang sejak Mei hingga Juni 2015 ini dibintangi oleh sederet artis populer, antara lain Cha Tae-hyun (Ra Jun-mo), Kim Soo-hyun (Baek Seung-chan), IU (Cindy), dan Kim Jong-kook (Kim Hong-sun). Di samping berhasil meraih akting yang cukup tinggi saat penayangannya, akting Hyo-jin dalam drama yang ditulis oleh Park Ji-eun ini juga diganjar beberapa penghargaan, antara lain Best Couple Award (bersama Kim Soo-hyun dan Cha Tae-hyun) di ajang KBS Drama Awards ke-29 dan Best Actress (Drama) di ajang InStyle Star Icon di tahun 2016.
Drama ini menceritakan sosok Baek Seung-chan, seorang mahasiswa fakultas hukum yang rela mengorbankan kuliah untuk menjadi seorang produser di stasiun TV terkenal di Korea. Sementara itu, tokoh Tak Ye-jin dan Ra Jun-mo digambarkan sebagai produser di tempat Seung-chan menjalani praktik kerja. Dan IU berperan seperti dirinya di dunia nyata, yaitu penyanyi terkenal yang diam-diam jatuh hati pada Seung-chan saat Seung-chan berlatih untuk menjadi produser di acara musik yang dihadiri oleh IU. Sementara itu, Tak Ye-jin dan Ra Jun-mo yang berbagi tempat tinggal pun terjebak oleh perasaan mereka masing-masing.
4. Door Lock (2018)
Resmi memulai debut beraktingnya lewat film Memento Mori pada usia 19 tahun, Hyo-jin tercatat sudah membintangi lebih dari 20 judul film. Beberapa di antaranya juga tayang di Viu, seperti The Most Ordinary Romance (Crazy Romance) yang turut dibintangi oleh aktor Kim Rae-won dan drama Hit-and-Run Squad (2019). Di sini Hyo-jin beradu akting dengan dua aktor tampan, Ryu Joon-yeol dan Jo Jung-suk.
Selain dua judul film tersebut, Gong Hyo-jin juga terlibat dalam drama Door Lock. Dalam drama bergenre thriller misteri ini, Hyo-jin berperan sebagai satu-satunya pemeran utama. Sementara itu, aktris Kim Ye-won (Oh Hyo-joo) dan Kim Jae-hwa (Asisten Manajer Park) serta aktor Kim Sung-oh (Detektif Lee) dan Jo Bok-rae (Kim Gi-jung), berperan sebagai supporting role.
Film yang ceritanya diadaptasi dari Sleep Tight, film asal Spanyol ini, bercerita tentang seorang perempuan bernama Jo Kyung-min (Gong Hyo-jin) yang kerap pulang larut malam karena pekerjaannya. Dia tinggal sendirian di sebuah apartemen. Pada suatu hari dia mendapati seseorang yang ingin mencoba masuk apartemennya. Namun, karena nomor sandi kunci apartemennya sudah diganti, orang tersebut tidak bisa masuk, tapi terus meneror Kyung-min. Hal ini sangat mengganggu konsentrasinya bekerja, sehingga ia sering ditegur oleh atasan. Beruntung Kyung-min memiliki seorang sahabat, Oh Hyo-joo yang menyarankan Kyung-min untuk menikah agar ada seseorang yang bisa melindungi dirinya.
Tonton kepiawaian Hyo Jin lewat drama-drama yang tayang di Viu, ya!
Nonton Streaming / Download Jealousy Incarnate Sub Indo di Viu
Yuk, binge-watch drama hit Jealousy Incarnate yang dibintangi Jo Jung Suk, Gong Hye Jin, dan Go Kyung Pyo dengan sub Indo di Viu. Jangan lewatkan untuk nonton streaming atau download Jealousy Incarnate sub Indo hanya di Viu sekarang ya!
Yuk nonton Jealousy Incarnate sub Indo sekarang!
Leave A Comment