5 Fakta Devano Danendra, Pemain Utama Bad Boys VS Crazy Girls

nonton streaming download bad boys vs crazy girls sub indo viu original

 

 

Siapa di antara kamu yang sedang jatuh hati dengan Devano Danendra setelah menyaksikan Viu Oirginal Bad Boys VS Crazy Girls di Viu? Lelaki berusia 20 tahun ini kembali menyapa penggemar dengan perannya sebagai Liam, seorang laki-laki yang dingin, tetapi memiliki pesona yang mampu membuat para perempuan terpesona. Devano akan beradu akting dengan Megan Domani yang berperan sebagai Kate, musuh Liam semenjak pertemuan pertama mereka.

 

Untuk kamu yang baru menjadi penggemar Devano setelah menonton Bad Boys VS Crazy Girls, Viu punya beberapa fakta unik mengenai Devano Danendra yang wajib kamu ketahui! Yuk, simak selengkapnya di sini!

 

 

5 Fakta Devano Danendra, Pemain Utama di Bad Boys VS Crazy Girls

 

1. Putra dari penyanyi dangdut ternama

 

nonton streaming download bad boys vs crazy girls sub indo viu original

 

Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan nama Iis Dahlia, seorang penyanyi dangdut senior yang memiliki suara sangat merdu ini merupakan ibunda dari Devano, lho! Diketahui bahwa Devano adalah anak kedua dari Iis Dahlia dan memiliki seorang kakak perempuan bernama Juwita Salshadilla. Kemampuan bernyanyi Devano bahkan sudah terlihat sejak kecil, lho.

 

 

2. Sudah berkarier di usia muda

 

nonton streaming download bad boys vs crazy girls sub indo viu original

 

Mengikuti jejak sang ibu sebagai seorang penyanyi, Devano pertama kali terjun ke dunia entertainment adalah pada saat usianya masih berusia 16 tahun. Cukup muda, bukan? Devano pertama kali memasuki dunia entertainment sebagai seorang penyanyi yang sudah memiliki lagunya sendiri. Meskipun masih berada di usia yang muda, Devano tidak ragu untuk berkarya dan menunjukkan lagu-lagunya kepada publik.

 

Devano mengawali karier di dunia peran adalah ketika dia membintangi film Dear Nathan: Hello Salma – Ini Aku sebagai Ridho. Setelah itu, Devano dipercaya untuk menjadi pemeran utama dalam film Melodylan sebagai Dylan Arkana.

 

 

3. Memiliki lagu ciptaan sendiri

 

nonton streaming download bad boys vs crazy girls sub indo viu original

 

Seperti yang sudah diketahui bahwa Devano mengawali kariernya sebagai seorang penyanyi di usia 16 tahun. Ternyata, lagu pertama yang dia miliki adalah lagu ciptaannya sendiri. Single perdana miliknya berjudul ‘Always In Love With You’ yang dia nyanyikan bersama dengan sang kakak. Setelah itu, Devano mulai merilis single solo miliknya di tahun 2018 dengan lagu berjudul ‘Menyimpan Rasa’.

 

Berkat kemampuan menyanyi dengan suara yang indah, Devano dipercaya untuk mengisi salah satu film yang juga merupakan debut aktingnya, yaitu pada film Dear Nathan: Hello Salma – Ini Aku.

 

 

4. Seseorang yang multitalenta

 

nonton streaming download bad boys vs crazy girls sub indo viu original

 

Tidak hanya sebagai seorang penyanyi dan aktor saja, Devano juga memiliki keahlian yang lain, lho! Devano memiliki hobi olahraga seperti sepak bola dan basket, bahkan dia bisa dibilang cukup cekatan setiap kali memainkan kedua olahraga tersebut. Tak hanya itu saja, Devano juga ternyata bisa nge-dance­! Beberapa kali Devano membagikan videonya di Instagram pada saat sedang berlatih tari. Sangat keren, ya!

 

 

5. Memiliki gaya berpakaian yang bisa jadi inspirasi

 

nonton streaming download bad boys vs crazy girls sub indo viu original

 

Jika kamu merupakan pengikut Instagram milik Devano, pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan foto-foto OOTD yang kerap dibagikan oleh Devano. Selain tampan, Devano juga ternyata memiliki selera fashion yang keren, lho! Mulai dari gara yang chic, semi formal, dan juga gaya kasual seringkali diperlihatkan oleh Devano.

 

Mungkin kamu bisa menjadikannya sebagai inspirasi untuk pakaian kasual yang seringkali Devano kenakan. Meskipun terlihat simple, tetapi Devano dapat memperlihatkan pesonanya dalam balutan pakaian yang terlihat keren.

 

 

Nonton Streaming / Download Bad Boys VS Crazy Girls di Viu

 

Serial Bad Boys VS Crazy Girls akan tayang di Viu mulai tanggal 14 Oktober 2022. Kamu juga bisa menyaksikan koleksi lengkap drama dan film Korea terbaru lainnya yang hits di Viu. Jangan lewatkan untuk nonton streaming atau download Bad Boys VS Crazy Girls hanya di Viu!

 

Aktifkan juga Viu Premium agar bisa bebas nonton anime sub Indo, drama Korea dan Asia terbaru, serta tayangan video eksklusif sepuasnya, tanpa jeda iklan.

 

Pastikan kamu juga sudah download aplikasi Viu di smartphone agar bisa nonton koleksi drakorindo terlengkap dan nonton film online dari mana saja, kapan saja.

 

 

Jangan lewatkan nonton Bad Boys VS Crazy Girls di Viu!

 

Nonton Sekarang

 

By |2022-10-25T23:13:46+07:00October 22nd, 2022|News|0 Comments

About the Author:

Nisrina Salma is a VIU writer who addicted to K-Pop and K-Drama. She's a NCTzen who likes to watch all genres drama or Korean movies, except horror because she is easily startled. Lovely Runner, Twinkling Watermelon, Taxi Driver, My Perfect Stranger, Weightlifting Fairy Kim Bok Joo, and School 2015 is her all-time favorite dramas!

Leave A Comment