Sinopsis Film Hijab

Hijab merupakan film drama komedi yang disutradarai Hanung Bramantyo. Produser film ini adalah Zaskia Adya Mecca yang sekaligus mengambil peran utama. Hijab yang mengusung cerita empat sahabat yang memulai bisnis fashion ini berhasil memenangkan dua penghargaan dari empat nominasi, yaitu AMI Award untuk Karya Produksi Original Soundtrack Terbaik dan Piala Maya untuk Lagu Tema Terpilih.

Sinopsis Film Hijab

 

Bia, Tata, Sari, dan Anin merupakan sahabat yang rutin mengadakan arisan diikuti suami dan pacar mereka. Ketiga dari mereka, kecuali Anin, hidup sebagai ibu rumah tangga dan juga mengenakan hijab karena alasan berbeda.

 

Bia (diperankan oleh Carissa Putri) mulai berhijab karena mengikuti seminar peningkat iman. Karena merasa salah kostum di hari kedua seminar dia memutuskan untuk datang mengenakan hijab. Tidak disangka, saat masuk ke tempat seminar dia disambut gembira oleh pembicara dan para peserta, bahkan ada yang membuat video dirinya dan reaksi orang-orang yang kemudian jadi viral. Sejak saat itu, dia dipanggil sebagai ‘Gadis Hidayah’ dan mendesain baju serta hijabnya sendiri agar nyaman dipakai.

 

Awalnya, Sari (diperankan oleh Zaskia Adya Mecca) mengenakan hijab untuk belajar cara berbisnis barang-barang impor dari Arab. Dalam usahanya itu, dia bertemu dengan Gamal (diperankan oleh Mike Lucock) yang memiliki keturunan dan adat Arab. Setelah menikah dengan Gamal, Sari mulai mengenakan hijab syar’i dan tidak melanjutkan bisnisnya. Sedangkan Tata (diperankan oleh Tika Bravani), mengenakan hijab untuk menutupi botak di tengah kepalanya. Anin (diperankan oleh Natasha Rizki) adalah satu-satunya dari mereka yang tidak berhijab dan belum menikah. Walaupun begitu, pacarnya, Chaky (diperankan oleh Dion Wiyoko) ikut turut menghadiri acara arisan dia dengan ketiga temannya.

 

Mereka bertekad memulai bisnis fashion karena Gamal berpendapat kalau arisan yang mereka adakan merupakan arisan suami karena uang yang digunakan mereka diberi dari suami. Ucapan Gamal ini membuat mereka berempat bertekad memulai bisnis fashion. Dengan bantuan sosial media dan modal dari teman Mama Anin, bisnis yang mereka kembangkan mulai terkenal dan sukses bahkan berhasil membuka butik sendiri. Akan tetapi, Sari dihadapi kenyataan bahwa suaminya melarang dia bekerja. Begitu juga Tata yang karena kesibukannya mengurusi bisnis jadi melupakan tugasnya sebagai ibu. Suami Bia (diperankan oleh Nino Fernandez) juga merasa dirinya terancam karena kesuksesannya. Sedangkan, Anin terbutakan impiannya akan segala sesuatu mengenai Paris hingga melupakan teman-temanya yang dilanda masalah.

 

Apakah dengan bisnis yang mereka mulai ini membuat persahabatan dan rumah tangga mereka hancur?

Nonton Streaming Film Indonesia Hijab di Viu

 

Gimana kelanjutan kisah Bia, Sari, Tata, dan Anin yang dihadapi berbagai masalah bisnis, cinta, dan rumah tangga ya? Yuk, langsung kita cari tau dengan nonton streaming atau download film Hijab di Viu! Film ini merupakan salah satu film rekomendasi yang bisa ditonton streaming di Viu di Hari Film Nasional.

 

Untuk nonton streaming dan download video eksklusif dan terbaru tanpa jeda iklan dengan mengaktifkan Viu Premium kamu.

 

Jangan lupa download aplikasi Viu di smartphone kamu untuk nonton film Indonesia, film Thailand, film Mandarin, film romantis, dan masih banyak lagi.

 

 

Yuk nonton Hijab di bawah ini sekarang!

 

Nonton Sekarang
By |2020-03-29T21:54:10+07:00March 6th, 2020|News|0 Comments

About the Author:

Providing the best and latest Asian content on your screen! Don't miss the best and latest Korean, Chinese, Thailand, Japanese, and of course Indonesian movies and dramas on Viu!

Leave A Comment