Pada sinopsis Immortal Samsara Part 2 episode 42, Tang Zhou, Yan Dan, dan Yu Mo menyelinap ke dalam skete Lingxiao untuk menyelidiki perbuatan Cang Hong, sang pemimpin sekte.
Immortal Samsara Part 1 merupakan drama China romantis yang diadaptasi dari novel karya Su Mo dengan judul ‘Chen Xiang Ru Xie’. Drama ini mengisahkan tentang Yan Dan (diperankan oleh Yang Zi) yang merupakan keturunan terakhir dari Teratai Empat Daun dan kakak kembarnya, Zhi Xi (diperankan oleh Meng Zi Yi) yang harus melakukan ujian untuk bisa naik ke alam Dewa. Yan Dan jatuh cinta kepada Yin Yuan (diperankan oleh Cheng Yi), kepala dari Empat Dewa yang sangat dipuji oleh seluruh alam. Satu-satunya keturunan terkuat di surga, Yu Mo (diperankan oleh Ray Chang) pertama kali bertemu dengan Yan Dan di istana dan memutuskan untuk berteman.
Sinopsis Immortal Samsara Part 2 Episode 42
Sebelumnya di Immortal Samsara Part 2 episode 41, Yan Dan dan Yu Mo pergi ke festival kuil bersama dengan iblis kecil. Sebenarnya mereka memiliki tujuan tersendiri, yaitu untuk menjodohkan Zi Lin (diperankan oleh Ze Yuan) dengan Lin Lang (diperankan oleh Yang Xi Zi). Saat berada di festival kuil, Yan Dan membaca permohonan milik Tang Zhou di lentera bunga. Di sana dituliskan bagaimana harapan Tang Zhou agar dunia bisa damai.
Dalam Immortal Samsara Part 2 episode 42, kejadian yang tidak diinginkan kembali terjadi. Banyak iblis kecil yang berasal dari Gunung Yelan menghilang entah ke mana. Semua petunjuk dari hilangnya iblik kecil itu mengarah kepada sekte Lingxiao. Pada akhirnya Yan Dan, Yu Mo, dan Tang Zhou memutuskan untuk menyelidikinya. Pada saat itu juga, Yu Mo mengetahui bahwa Cang Hong (diperankan oleh Liu Yu Qiao), pemimpin dari sekte bukanlah orang yang jujur.
Yu Mo curiga bahwa Cang Ho membuat pil dengan cara membunuh iblis, ini tidak bisa langsung dipercayai oleh Tang Zhou. Pada saat itu juga Tang Zhou mengajak Yu Mo dan Yan Dan untuk menyelinap ke dalam sekte Linxiao untuk melakukan penyelidikan. Ternyata apa yang dikatakan oleh Yu Mo adalah sebuah kebenaran, Tang Zhou merasa sangat marah saat melihat Cang Hong membuat pil dengan cara membunuh para iblis.
Nonton Streaming / Download Immortal Samsara Part 2 Sub Indo di Viu
Drama Immortal Samsara Part 2 sudah tayang di Viu. Kamu juga bisa menyaksikan koleksi lengkap drama dan film Korea terbaru lainnya yang hits di Viu. Jangan lewatkan untuk nonton streaming atau download Immortal Samsara Part 2 sub Indo hanya di Viu!
Aktifkan juga Viu Premium agar bisa bebas nonton drama Korea dan Asia terbaru, anime sub Indo, serta tayangan video eksklusif sepuasnya, tanpa jeda iklan.
Pastikan kamu juga sudah download aplikasi Viu di smartphone agar bisa nonton koleksi drakorindo terlengkap dan streaming film online dari mana saja, kapan saja.
Jangan lewatkan Immortal Samsara Part 2 sub Indo di Viu!
Leave A Comment