Pada sinopsis That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 2 episode 42, terkejut oleh perlawanan tak terduga Rimuru, Clayman menunjukkan kemarahan yang luar biasa. Sementara itu, Raja Iblis tertua Guy Crimson dan Raja Iblis Leon Cromwell, serta kakak perempuan Veldora, Velzard, tampaknya semakin tertarik pada Rimuru.
Anime That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 2 (Tensei Shitara Slime Datta Ken Season 2 Part 2) mengisahkan Tempest merayakan kemenangan atas Blumund dan Gereja Suci Barat. Namun, perilaku mencurigakan Milim Nava dan hilangnya Raja Iblis Carrion semakin serius. Rimuru Tempest terbangun sebagai Raja Iblis Sejati, memutuskan untuk menyerang Clayman bersama Veldora, Raphael dan rekan-rekannya yang kuat.
Sinopsis That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 2 (Tensei Shitara Slime Datta Ken Season 2 Part 2) Episode 42
Sebelumnya dalam That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 2 episode 41, menyelamatkan orang-orang Eurazania dan melawan pasukan Clayman. Rimuru kehilangan kesempatan untuk mengambil giliran pertama, tapi itu masih jauh dari selesai. Setelah menerima nasihat dari Raphael, Rimuru memutuskan untuk pindah. Sementara itu, sekretaris tampaknya memiliki ide tentang cara mengalahkan Clayman, tetapi apa itu?
Dalam That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 2 episode 42, Rimuru memasang perlindungan di Tempest sebelum masing-masing mereka pergi sesuai rencana. Yamza melapor ke Clayman bahwa Eurazania sudah kosong. Clayman juga mendengar isu bangkitnya Veldora dan Falmuth terkena dampak. Dia mengingat peringatan Laplace soal Milim. Milim sendiri berada di tempat Frey sekarang.
Ternyata, Milim saat itu berkunjung untuk memamerkan persahabatannya dengan Rimuru. Frey pun memasangkan kalung ke leher Milim untuk mengaktifkan sihir yang menjadikannya boneka Clayman. Clayman pun menjamin Frey sebagai penguasa langit. Tapi, kini Frey percaya Clayman tidak punya banyak waktu. Di sisi lain, Raja Iblis Leon mengunjungi kediaman Raja Iblis Guy Crimson.
Guy memaksa Leon untuk menghadiri Walpurgis. Dia menjelaskan ini diusulkan oleh Clayman dan Milim selaku raja iblis yang tertua juga. Dengan kematian Carrion, tingkah Milim yang merusak keseimbangan antar raja iblis tak bisa dibiarkan. Mereka membahas Rimuru yang dikabarkan selamat dari amukan Veldora. Velzard, kakak Veldora yang merupakan Ratu Es datang dan ikut mendengar adiknya itu bangkit dan menghancurkan Falmuth. Tapi, Leon curiga Rimuru yang melepas segel Veldora dan menyembunyikan keberadaannya.
Velzard heran adiknya itu tidak menunjukkan amukan dimanapun. Ketika Leon mau pergi, Guy mengungkit tentang kebiasaannya memanggil manusia dari dunia lain. Leon kemudian memberi tahu kalau ada yang mengganggunya. Ada yang menggagalkan percobaannya tentang anak-anak yang dipanggil, dan dia adalah Rimuru. Velzard menolak Guy untuk ikut ke Walpurgis. Guy semakin menantikan Walpurgis yang tampaknya akan ada perubahan besar.
Nonton Streaming / Download That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 2 (Tensei Shitara Slime Datta Ken Season 2 Part 2) Sub Indo di Viu
Anime That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 2 sudah dapat kamu saksikan di Viu. Kamu juga bisa saksikan anime That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 1 dan That Time I Got Reincarnated as Slime: The Slime Diaries. Jangan sampai terlewat untuk nonton streaming atau download That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 2 (Tensei Shitara Slime Datta Ken Season 2 Part 2) sub Indo di Viu!
Aktifkan juga Viu Premium agar bisa nonton anime, drama Korea dan drama Asia terbaru, dan nonton film online sepuasnya, tanpa jeda iklan.
Pastikan kamu juga sudah download aplikasi Viu di smartphone agar bisa nonton koleksi drakorindo terlengkap dan nonton film online dari mana saja, kapan saja.
Yuk nonton That Time I Got Reincarnated as a Slime Season 2 (Tensei Shitara Slime Datta Ken Season 2 Part 2) sub Indo di bawah ini sekarang!
Leave A Comment