The Girl On A Buldozer merupakan film Korea bergenre misteri dan drama yang pertama kali dirilis pada 8 Oktober 2021 dalam Busan International Film Festival. Film berdurasi sepanjang 1 jam 52 menit ini diarahkan sekaligus ditulis naskahnya oleh Park Ri Woong.
Film The Girl On A Buldozer dibintangi oleh aktris cantik Kim Hye Yoon. Berbeda dengan drama dan film sebelumnya, Kim Hye Yoon akan memiliki karakter yang sangat berbeda, tak seperti di SKY Castle maupun Secret Royal Inspector & Joy. Di sini, Kim Hye Yoon akan beradu akting dengan salah satu member Super Junior, dia adalah Ye Sung! Film The Girl On A Buldozer juga menandai sebagai comeback Ye Sung dalam membintangi film setelah terakhir kali di tahun 2016 silam. Penasaran dengan film mereka ini? Sebelum nonton, yuk simak dulu sinopsisnya!
Sinopsis The Girl On A Buldozer
Film The Girl On A Buldozer mengisahkan Hae Young (diperankan oleh Kim Hye Yoon) adalah gadis yang putus asa. Dia memiliki tato di seluruh lengannya. Dia menggunakan bahasa vulgar, dan bahkan kasar. Dia adalah pembuat onar yang mengerikan. Hae Young tidak memiliki ibu dan tinggal bersama ayahnya, yang menjalankan sebuah restoran Cina, dan seorang adik.
Suatu hari, ayahnya mengalami kecelakaan misterius, yang menempatkannya pada posisi yang bertanggung jawab. Dia sekarang tidak hanya kepala rumah dan harus menjaga adiknya, tetapi juga seorang penyelidik yang ditugaskan untuk menemukan kebenaran tentang kecelakaan itu, dan seorang pejuang yang berdiri melawan dunia yang buruk. Seorang detektif mencoba membantunya, tetapi hidupnya jauh dari mudah atau teratur.
Pemeran The Girl On A Buldozer
Berikut adalah para pemeran dari The Girl On A Buldozer:
- Kim Hye Yoon sebagai Goo Hye Young
- Ye Sung sebagai Go Yoo Suk
- Noh Susanna sebagai Eun Jin
- Park Hyuk Kwon sebagai Gu Bon Jin
- Oh Man Seok sebagai Choi Young Hwang
- Park Si Woo sebagai Hye Jeok
Tentang The Girl On A Buldozer
- Judul film: The Girl On A Buldozer
- Dikenal juga dengan judul: The Girl on the Bulldozer, Girl On a Bulldozer, Buldojeoe Tan Sonyeo, The Girl Riding a Bulldozer
- Judul asli (hangul): 불도저에 탄 소녀
- Sutradara: Park Ri Woong
- Penulis naskah: Park Ri Woong
- Pemerean utama: Kim Hye Yoon, Ye Sung
- Genre: misteri, drama
- Pertama kali rilis: 8 Oktober 2021
- Jadwal tayang di Viu: segera 2022
- Durasi: 1 jam 52 menit
Saksikan trailer The Girl On A Buldozer selengkapnya di sini.
Nonton Streaming / Download The Girl On A Buldozer Sub Indo di Viu
Film The Girl On A Buldozer akan segera tayang di Viu. Sambil menunggu, kamu juga bisa menyaksikan koleksi lengkap drama dan film Korea terbaru lainnya yang hits di Viu. Jangan lewatkan untuk nonton streaming atau download The Girl On A Buldozer sub Indo hanya di Viu!
Aktifkan juga Viu Premium agar bisa bebas nonton anime, drama Korea terbaru, serta tayangan video eksklusif sepuasnya, tanpa jeda iklan.
Pastikan kamu juga sudah download aplikasi Viu di smartphone agar bisa nonton koleksi drakorindo terlengkap dan nonton movie online dari mana saja, kapan saja.
Jangan lewatkan The Girl On A Buldozer sub Indo di Viu!
Leave A Comment